Rabu, 12 September 2012

Informasi Seputar Penyakit Lupus


Tahukah Anda tentang penyakit lupus?
Mungkin bagi sebagian orang banyak yang tidak tahu tentang penyakit lupus ini. Mungkin bagi dalam dunia kedokteran sudah tidak asing lagi untuk penyakit yang berbahaya ini.

Yaa...Penyakit lupus adalah suatu penyakit yang tergolong sangat berbahaya atau dapat dikatakan setara dengan penyakit kanker. Banyak penderita yang mengalami penyakit berbahaya ini tidak tertolong nyawanya. Banyak kasus yang terjadi tentang penyakit ini dan rata rata diantaranya mereka yang terkena penyakit ini sangat kemungkinan kecil untuk hidup.

Lantas apa penyebab penyakit ini sehingga sangat berbahaya ?
Dapat dikatakan jenis penyakit ini masih sangat misterius, para ilmuan kedokteran sendiri masih belum mengungkap misteri dari penyakit ini.

Yang pasti sipenderita yang terkena penyakit ini akan mengalami yang namanya kelainan kulit berupa bintik bintik merah pada daerah hidung dan pipi, selain itu si penderita akan merasa cepat lelah, rambut rontok. Tidak hanya meyerang pada kulit saja, tetapi penyakit lupus ini dapat menyerang organ tubuh dalam tubuh.

Penyakit lupus sendiri memiliki berbagai jenis diantaranya :

  • Cutaneus atau discoid dimana jenis penyakit ini dapat mempengaruhi perubahan kulit yang terjadi pada tubuh manusia.
  • Systemic Lupus Erythematous, dimana jenis penyakit ini menyerang organ tubuh seperti ginjal, paru paru, hati, otak.
  • Drug Induced Lupus, jenis penyakit ini biasanya timbuk akibat dari mengkonsumsi obat obat tertentu.

Yah, itulah informasi seputar penyakit lupus yang tergolong berbahaya, semoga apa yang dapat disampaikan dapat bermanfaat untuk kita semua.
Terimakasih

Senin, 10 September 2012

Manfaat Yoghurt Bagi Kesehatan Tubuh




Hmm...yoghurt
Siapa yang tidak kenal dengan makanan yang satu ini, yaah yoghurt dibuat dari susu yang sudah difermantasikan dengam mempertahan bakteri yang ada pada yoghurt. Tahukah Anda bahwa rasa asam yang ada pada yoghurt tersebut disebabkan oleh bakteri yang sudah difermentasikan sebelumnya.

Eiitss, bukan berarti telah difermentasikan tidak ada manfaatnya lho. Dalam yoghurt banyak sekali manfaat yang sangat bagus untuk kesehatan tubuh kita. Mau tau apa saja manfaat yoghurt bagi kesehatan tubuh ? mari lihat dibawah ini :
  • Bagi Anda yang gemar mengkonsumsi yoghurt berarti Anda telah mencegah datangnya penyakit darah tinggi atau biasa dikenal dengan hipertensi. Konsumsilah yoghurt sebanyak 2-3 kali sehari untuk mengurangi resiko terjadinya tekanan darah tinggi.
  • Selain itu mengkonsumsi yoghurt juga dapat membantu jantung Anda tetap sehat, karna kandungan dalam yoghurt tidak memiliki kadar lemar alias bebas lemak, sehingga dapat menjaga jantung Anda agar tetap sehat.
  • Satu lagi nih manfaat dari mengkonsumsi yoghurt adalah mencegah osteoporosis, karna dalam yoghurt mengandung yang namanya kalsium dam vitamin yang bagus untuk pembentukan tulang.
  • Selain bagus untuk mencegah osteporosis, yoghurt juga bagus untuk melancarkan pencernaan dalam tubuh, nah bagi Anda yang merasa pencernaannya kurang bagus, cara alami yang tepat adalah dengan mengkonsumsi yoghurt, dengan begitu pencernaan Anda akan lancar.
Gimana bagus bukan manfaat dari yoghurt ini, oh iya satu lagi nih manfaat yang diberikan jika mengkonsumsi yoghurt yaitu bagus untuk ibu hamil dan calon bayinya. Karna kandungan yang dibutuhkan ibu hamil terdapat pada yoghurt tersebut.

Sekian informasi yang saya berikan semoga manfaat dari yoghurt tersebut dapat memberikan manfaat bagi Anda semua.
Terimakasih

Jumat, 07 September 2012

Cara Mengurangi Rasa Sakit Punggung




Kali ini kita akan membahas mengenai masalah kesehatan yang bisa dikatakan hampir setiap orang didunia pernah mengalaminya. Yaa apa lagi kalau bukan yang namanya sakit punggung. Salah satu faktor penyebab yang sering dialami oleh si penderita sakit punggung adalah duduk dalam waktu yang lama.

Duduk terlalu lama membuat kita merasakan pegal yang sangat luar biasa, padahal duduk dalam waktu yang sangat lama dapat memberikan dampak negatif yang tidak bagus bagi kesehatan tubuh kita. Mungkin salah satunya adalah menjadi bungkuk.

Tapi tenang semua itu masih bisa diatasi kok, disini saya akan memberikan tipsnya bagaimana agar tidak cepat merasakan pegal pada saat duduk dalam waktu yang lama.

Cari posisi yang nyaman
Nah, tips yang pertama adalah dengan mencari posisi duduk yang senyaman mungkin, karna jika tidak Anda akan cepat merasakan sakit punggung yang rasanya tidak enak. Untuk itu carilah posisi duduk yang nyaman.

Melakukan peregangan
Tips saya yang kedua adalah dengan melakukan peregangan setiap 30 sampai 45 menit, Anda bisa melakukannya dengan berdiri, jalan jalan sebentar,dll.

Menggoyang goyangkan bahu
Tips saya yang ketiga adalah dengan menggoyang goyangkan bahu Anda dari atas ke bawah, lakukan secara terus menerus sampai rasa sakit punggunnya hilang.

Yah, itulah beberapa tips dari saya mengenai cara mengurangi rasa sakit punggung karna terlalu lama duduk. Semoga bermanfaat.
Terimakasih